Pedas Manis dan Gurih, Resep Onow – Onow Ikan Gabus Khas Lampung

Tangkap layar - Onow - onow gabus bakar, kuliner Khas Lampung yang lezat, Senin (14/03/2022) (foto: gemapos/Dok. Disparekraf Provinsi Lampung)
Tangkap layar - Onow - onow gabus bakar, kuliner Khas Lampung yang lezat, Senin (14/03/2022) (foto: gemapos/Dok. Disparekraf Provinsi Lampung)

BeritaLampung.id (Balam) – Onow – onow sebutan ikan bakar bagi masyarakat Lampung. Ikan yang biasa dipakai untuk membuat onow – onow yaitu ikan air tawar atau ikan gabus. Kuliner satu ini memiliki cita rasa asin, manis, pedas dan gurih.

Rasanya yang lezat, tak heran jika onow – onow gabus ini menjadi makanan favorit masyarakat Lampung. Onow – onow ikan gabus juga cocok untuk jadi menu makan kalian di rumah atau disajikan ketika ada acara. Selain rasanya yang lezat, ikan gabus juga merupakan makanan yang bergizi karena mengandung karbohidrat, protein, vitamin A, B1, B2, B3, kalsium serta zat besi.

Diolah dengan bumbu bakar yang sederhana, kamu juga bisa membuat onow – onow ikan gabus ini dirumah. Berikut resep onow – onow ikan gabus yang bisa kamu coba.

Bahan – bahan :

- 2 ekor ikan gabus

- Jeruk nipis

 

Bumbu bakar :

- Cabai sesuai selera

- Asam jawa

- 1 sdt gula

- ½ sdt garam

- Kecap secukupnya

 

Bahan sambal tejok :

- Cabai rawit sesuai selera

- 3 siung bawang merah

- Garam secukupnya

- Terasi

 

Cara membuat :

- Langkah pertama, bersihkan ikan gabus lalu beri perasan jeruk nipis untuk mengurangi bau amis pada ikan.

- Langkah kedua, buat bumbu bakar dengan cabai, asam jawa, gula, garam dan kecap yang dicampurkan hingga merata.

- Langkah ketiga, siapkan alat untuk membakar ikan.

- Langkah keempat, bakar ikan hingga setengah matang dan olesi dengan bumbu bakar yang telah dibuat sebelumnya. Kemudian bakar ikan kembali hingga matang.

- Langkah kelima, membuat sambal tejok dengan campurkan cabai rawit sesuai selera, 2 siung bawang merah, garam dan terasi. Kemudian ulek bahan hingga tercampur dan halus.

- Sajikan sambal tejok dengan onow – onow ikan gabus selagi masih hangat. (isy)