Update Tarif Tol Terbanggi Besar Golongan I Tahun 2024

Informasi tarif tol Terbanggi Besar untuk golongan I terbaru Tahun 2024. (foto:beritalampung)
Informasi tarif tol Terbanggi Besar untuk golongan I terbaru Tahun 2024. (foto:beritalampung)

BeritaLampung.id (Lamteng) - Informasi terkait tarif Tol tentunya sangat penti bagi para pengendara yang melakukan perjalanan di Lampung.

Dalam menggunakan atau mengakses tol, para pengendara memang akan dikenakan biaya tertentu yang berbeda-beda.

Hal ini karena setiap kendaraan memiliki golongan masing-masing yang membuat iuran yang ditarik juga bervariasi.

Menurut Badan Pengatur Jalan Tol, ada lima golongan kendaraan yang bisa menggunakan jalan tol. Adapun golongan tersebut terdiri dari mobil pribadi, jip, pick up, truk kecil, hingga bus.

Berikut ini kami bagikan informasi tarif tol Terbanggi Besar untuk golongan I terbaru Tahun 2024.

1. Terbanggi Besar - Pelabuhan Bakauheni: Rp189.500

2. Terbanggi Besar - Bakauheni Selatan: Rp183.500

3. Terbanggi Besar - Bakauheni Utara: Rp177.500

4. Terbanggi Besar - Kalianda: Rp152.500

5. Terbanggi Besar - Lematang: Rp89.000

6. Terbanggi Besar - Kotabaru: Rp83.500

7. Terbanggi Besar - Natar: Rp59.500

8. Terbanggi Besar - Tegineneng Timur: Rp43.000

9. Terbanggi Besar - Tegineneng Barat: Rp43.000

10. Terbanggi Besar - Gunung Sugih: Rp13.500

11. Terbanggi Besar - Sidomulyo: Rp137.000

Dengan mengetahui besaran tarif tol, hal ini bisa membantu memperkirakan total saldo yang harus disiapkan di dalam e-toll. (an)